Pengenalan Kehidupan kampus Akademi Analis Kesehatan Harapan Bangsa Bengkulu (PKKMB_AAK-HB) Di Tahun 2023 telah berlangsung selama dua hari dimulai dari tanggal 13-14 September 2023, Tema dari Kegiatan PKKMB ini adalah "Membentuk Mahasiswa yang inovatif dan Kreatif Serta Bertanggung Jawab dalam Membangun Generasi Bangsa" . PKKMB dengan sejumlah rangkaian acara mulai dari Paparan materi dari Ketua Yayasan Harapan Bengkulu (Bapak Ir. H. Herry Muzakkir) lalu dilanjutkan dengan materi dari Dandrem ,dan  juga dihadiri pemateri dari BNN (Badan Narkotika Nasional). dalam PKKMB 2023 Direktur Akademi Analis Kesehatan Harapan Bangsa (Bapak Yurman, SKM.,M.Si) Juga Mengucapkan Selamat Datang dan Selamat Bergabung Menjadi Keluarga Besar  Akademi Analis Kesehatan Harapan Bangsa Bengkulu terkhusus program study diploma tiga teknologi laboratorium medis, direktur akademi analis kesehatan harapan bangsa juga menyampaikan sangat bangga melihat semangat dan antusias mahasiswa baru ditahun 2023 ini . Melalui Kegiatan PKKMB 2023 ini mahasiswa baru akan dikenalkan dengan lingkungan kampus dan kehidupan kampus. tentunya tidak hanya infrastruktur, sarana dan prasarana saja tapi juga diharapkan mahasiswa baru bisa beradaptasi dengan lingkungan, bertegur sapa dengan rekan kelas bahkan lebih jauh satu lingkungan kampus AAKHB bahkan lebih.

Insya allah dengan kuliah di akademi analis kesehatan harapan bangsa bengkulu ini akan diampu oleh dosen-dosen berpengalaman , tidak hanya hard skill saja yang diperoleh mahasiswa,  mahasiswa juga diajak  untuk meningkatkan soft Skill sehingga pengembangan karakter, membangun creative thinkingcommunication, colaboration bahkan sikap creativity ini sangat diperlukan untuk kehidupan setelah lulus nanti.